Wrap Up News 29 Maret: Pelajar Indonesia Bagikan Suasana Ramadan dan Buka Bersama di Harvard University

Ada juga informasi mengenai tren hijab Ramadan 2023, lho!

132

Hai, Oppal gengs! Bagaimana kabarmu hari ini? Semoga keadaanmu selalu baik-baik saja, ya. Sambil bersiap-siap sebelum mulai beraktivitas, yuk baca kumpulan berita menarik yang terjadi pada 29 Maret 2023 kemarin lewat wrap up news berikut ini:

Pelajar Indonesia Bagikan Suasana Ramadan dan Buka Bersama di Harvard University

Dekorasi Ramadan di Students Center Harvard University/Via: @harvardislamicsociety

Baru-baru ini warga Indonesia yang tengah menempuh pendidikan S2 di Harvard University, Amerika Serikat, Maria Celline Wijaya, membagikan sebuah video tentang pengalamannya menjalankan ibadah puasa dan bulan Ramadan pertamanya di kampus ternama dunia tersebut lewat Instagram.

Menurut keterangan Celline dalam videonya, setiap hari di bulan Ramadan, pihak Harvard University akan menyediakan makanan untuk mahasiswa muslim di sana pada saat menjelang waktu berbuka ataupun sahur. Simak lebih lanjut pengalaman Celline berbuka puasa di Amerika Serikat pada artikel berikut.

Curi Perhatian, Boyband Asal Jepang, Pari-Pari, Rilis Lagu Pakai Bahasa Indonesia

Music Video Carry On Carry On/Via: Tangkapan Layar

Penyanyi luar negeri yang menyanyikan lagu Indonesia atau meng­-cover memang sudah biasa. Tapi penyanyi luar negeri, terlebih sebuah boy group, merilis lagu menggunakan bahasa Indonesia? Ini baru luar biasa, gengs!

Inilah yang dilakukan boy group asal negeri Sakura atau Jepang yang bernama Pari-Pari (Party-Party). Pasalnya, boy group ini baru saja merilis single dan Music Video (MV) mereka berjudul “Carry On Carry On” dengan menggunakan bahasa Indonesia. Cari tahu alasan Pari-Pari melakukan hal tersebut dan juga video musik mereka di sini.

Rekomendasi Tren Hijab Ramadan 2023

Tren Mode Hijab 2023/Via: Freepik

Untuk tahun ini, ada beberapa tren hijab terbaru yang menjadi perbincangan dan diperkirakan akan menjadi tren hijab pada saat Ramadan hingga perayaan Idul Fitri nanti.

Bahkan, menurut beberapa pengamat fesyen, tren hijab tahun ini akan banyak memakai warna-warna yang berani dan menggabungkan antara material printed dan plain. Simak penjelasannya berikut ini.

Sejarah Budaya Thrifting, From Saving to Flexing

Budaya Thrifting
Ilustrasi thrifting/shutterstock

Dalam beberapa tahun terakhir, mencari baju bekas atau yang lebih dikenal dengan istilah thrifting semakin ngetren banget di kalangan anak muda. Berburu pakaian bekas pun enggak susah, karena mereka tersedia di mana-mana, mulai dari toko fisik sampai toko daring.

Tapi, kalian tahu enggak sih apa sebenarnya thrifting itu? Apa benar thrifting cuma sekadar belanja baju bekas saja? Cek penjelasan mendalam mengenai thrifting di sini.

8 Momen Ramadan yang Bikin Kangen Sampai Sekarang

Momen Ramadan yang Bikin Kangen
Ilustrasi anak-anak ketika membangunkan orang sahur/jatengprov.go.id

Ada banyak aktivitas yang biasanya hanya dilakukan saat bulan Ramadan saja, mulai dari mengisi buku agenda Ramadan sampai perang sarung. Beberapa aktivitas tersebut masih ditemukan di zaman ini, namun beberapa di antaranya sepertinya sudah tidak lagi banyak dilakukan anak muda zaman sekarang. Apa saja momen Ramadan tersebut? Cek di sini, yuk!

Itu dia rangkuman berita untuk beberapa informasi yang terjadi kemarin, 29 Maret 2023­. Semoga tak ada informasi yang kamu lewatkan, ya. Have an awesome day, gengs!

Alvin
WRITTEN BY

Alvin

Lifestyle and Entertainment Editor at Oppal, who mainly obsesses over all things pop culture, pizza, and boba drinks with equal enthusiasm. Covering everything from celebrities profile to the best TV shows.