It’s Getting Easier! Pengguna E-Paspor Kini Bisa Ajukan Bebas Visa Jepang via Online

Buat kamu yang pengin mengunjungi Negeri Sakura, kini makin mudah!

413
Jepang

Kabar gembira untuk kamu yang pengin traveling ke Negeri Sakura. Kini, Warga Negara Indonesia (WNI) yang sudah memegang paspor elektronik (e-paspor) bisa mengajukan pembuatan bebas visa atau visa waiver secara daring atau online.

Informasi ini didapatkan langsung dari website resmi Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia (id.emb-japan.go.jp).

“Berdasarkan kebijakan Bebas Visa dengan sistem Registrasi Pra-keberangkatan bagi pemegang E-Paspor Indonesia mulai 27 Maret 2023, registrasi Pra-keberangkatan secara daring (online) dan penerbitan bukti Registrasi Bebas Visa elektronik akan dilakukan melalui Sistem Pembebasan Visa Jepang (Japan Visa Exemption System-JAVES),” tulis keterangan yang ada di website resmi Kedubes Jepang itu.

Jadi, kamu yang mau mengajukan bebas visa ini tidak perlu lagi mendatangi Kantor Perwakilan Jepang atau Visa Center (JVAC) dan akan mendapatkan lebih banyak kemudahan dalam pengajuan registrasinya.

Cara Mengajukan Registrasi Pra-Keberangkatan Menggunakan JAVES

Ilustrasi paspor/Unsplash
  • Pemohon membuat akun di situs web JAVES
  • Ikuti prosedur pengajuan Registrasi Pra-Keberangkatan
  • Pemohon akan menerima email pemberitahuan bahwa registrasi sudah selesai
  • Akan ada “Pemberitahuan Registrasi Pembebasan Visa (Visa Exemption Registration Notice) di email pemohon

Web Registrasi Pembebasan Visa (JAVES): https://www.evisa.mofa.go.jp/personal/logintoko

Catatan Untuk Pengguna JAVES

Foto pesawat Japan Airlines/Shutterstock
  • Pelaku perjalanan yang sudah selesai melakukan registrasi Pra-Keberangkatan e-paspor lewat JAVES harus memperlihatkan “Pemberitahuan Registrasi Pembebasan Visa” di gawai atau handphone pemohon.
  • Oh ya, perlu diingat bahwa hasil cetak (print) atau screenshoot dari “Pemberitahuan Registrasi Pembebasan Visa” tidak bisa diterima sebagai bukti valid ya, gengs. Kamu harus benar-benar memperlihatkan isi e-mail asli yang kamu dapatkan untuk ditunjukkan kepada petugas nanti.
  • Pemohon yang tidak menggunakan sistem ini, masih bisa mengajukan Registrasi Bebas Visa Pra Keberangkatan di Kantor Perwakilan Jepang di Indonesia (khusus Jakarta di JVAC) dengan media kertas dan mendapatkan stiker Registrasi Bebas Visa di e-paspor.
  • Gampang banget kan gengs, yuk jalan-jalan ke Jepang!
Rio
WRITTEN BY

Rio

Menulis seakan sudah menjadi kebiasaan untuk saya sejak kuliah. Skill ini terus berkembang sampai saat ini. Dimulai dari Liputan6.com sampai sekarang pekerjaan yang saya geluti seputar menulis artikel. Dan saat ini, Oppal Media adalah tempat saya untuk kembali belajar dan membuktikan yang terbaik.