Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Turkmenistan dan Taiwan

Semangat untuk Timnas Indonesia U-23!

100
Timnas Indonesia U-23

Drawing atau undian Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang digelar pada Kamis, 25 Mei 2023, membuat Timnas Indonesia U-23 berada di Grup K bersama Turkmenistan dan Taiwan. Indonesia juga menjadi salah satu tuan rumah dari total 11 negara yang dipilih.

Babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung mulai 4–12 September 2023 dan untuk putaran final Piala Asia U-23 2024 digelar di Qatar pada 15 April–3 Mei 2023.

Timnas Indonesia U-23
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-23/pssi.org

Hasil undian ini bisa dibilang cukup menguntungkan bagi Indonesia, karena terhindar dari tim-tim kuat seperti Australia, Jepang, Irak, dan Uni Emirat Arab. Sementara, di grup lain, Thailand dan Malaysia berada di grup yang sama, sedangkan Vietnam bertemu Singapura di grup yang sama bersama Guam dan Yaman.

Selain Indonesia, Thailand dan Vietnam juga bakal menjadi tuan rumah sebagai perwakilan ASEAN.

Timnas Indonesia U-23
Timnas Indonesia U-23 berhasil meraih medali emas di SEA Games 2023 Kamboja/pssi.org

Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 diikuti sebanyak 43 tim yang akan memperebutkan 16 posisi di putaran final. Qatar yang menjadi tuan rumah sudah dipastikan lolos meskipun akan tampil juga di babak kualifikasi. Ini dikonfirmasi langsung oleh AFC lewat laman resmi mereka beberapa waktu lalu.

“Semua pertandingan yang melibatkan Qatar akan dianggap sebagai pertandingan persahabatan,” tulis AFC. “Dan tidak diperhitungkan saat menghitung peringkat akhir grup.”

Timnas Indonesia U-23
Muhammad Ferarri saat melakukan selebrasi gol/pssi.org

Anyway, 11 tim juara grup akan lolos otomatis pada babak kualifikasi ini, sedangkan empat tim lainnya akan diperebutkan lewat peringkat dua terbaik. FYI gengs, Timnas Indonesia belum pernah bermain di putaran final Piala Asia U-23.

Berikut hasil lengkap drawing Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Grup A

Yordania

Suriah

Oman

Brunei

Grup B

Korea Selatan

Myanmar

Kirgistan

Qatar

Grup C

Vietnam

Singapura

Yaman

Guam

Grup D

Jepang

Bahrain

Palestina

Pakistan

Grup E

Uzbekistan

Iran

Hong Kong

Afghanistan

Grup F

Irak

Kuwait

Timor Leste

Macau

Grup G

Uni Emirat Arab

India

Maladewa

China

Grup H

Thailand

Malaysia

Bangladesh

Filipina

Grup I

Australia

Tajikistan

Laos

Korea Utara

Grup J

Arab Saudi

Kamboja

Lebanon

Mongolia

Grup K

Turkmenistan

Indonesia

Taiwan

Yuk, kita dukung Timnas Indonesia U-23 yang akan memulai laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada September nanti. Bravo, Garuda Nusantara!

TIRA
WRITTEN BY

TIRA

Fashion and sport enthusiast!