Duel Arhan vs. Asnawi di Liga Thailand, Disaksikan Langsung oleh Shin Tae-Yong!

11

Dua pemain andalan Timnas Indonesia, Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam, kembali mencuri perhatian dalam kompetisi Liga Thailand. Pada laga yang berlangsung Sabtu malam (16/03), keduanya tampil membela klub masing-masing dalam pertandingan yang sengit dan berakhir tanpa gol.

Arhan bermain untuk Bangkok United, sementara Asnawi memperkuat Port FC. Laga ini berlangsung ketat dengan kedua tim berusaha keras untuk meraih kemenangan, tetapi akhirnya harus puas berbagi poin dengan skor akhir 0-0.

Satu hal yang menarik dari pertandingan ini adalah kehadiran mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong, yang tampak langsung menyaksikan duel dua pemain kebanggaan Garuda tersebut. Kehadirannya tentu menjadi sorotan, mengingat Arhan dan Asnawi merupakan bagian penting dari skuat Timnas Indonesia di bawah asuhannya.

Shin Tae-yong dengan Asnawi

Dukungan Shin Tae-Yong ini menunjukkan hubungan erat antara dirinya dengan para pemain Indonesia yang kini berkarier di luar negeri. Tidak hanya sebagai pelatih, Shin Tae-Yong dikenal sangat peduli terhadap perkembangan para pemainnya, bahkan setelah mereka berkarier di luar negeri. Ia kerap memberikan motivasi dan masukan untuk memastikan mereka terus berkembang dan berkontribusi bagi sepak bola Indonesia.

Pada match ini, Asnawi bermain full selama 96 menit, ia berhasil meraih overall rating 7,5. Sedangkan Arhan bermain selama 15 menit dengan meraih overall rating 6,8. Keduanya menunjukan konsistensinya dalam bermain dan bersinergi dengan rekan satu timnya.

Duel antara Bangkok United dan Port FC ini juga menyoroti performa kedua tim di Thai League musim ini. Bangkok United saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara, sedangkan Port FC menempati posisi keempat. Persaingan semakin ketat, dan menarik untuk melihat siapa yang akan keluar sebagai juara Liga Thailand musim ini.

Arhan bersama skuad Bangkok United

Baik Pratama Arhan maupun Asnawi Mangkualam terus menunjukkan dedikasi dan perkembangan mereka di kancah sepak bola internasional. Keberhasilan mereka bermain di luar negeri tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Indonesia, tetapi juga menjadi inspirasi bagi pemain muda Tanah Air yang ingin mengikuti jejak mereka.

Dengan performa yang semakin matang, keduanya diharapkan dapat terus memberikan kontribusi besar bagi Timnas Indonesia di berbagai ajang internasional mendatang.