OPPAL berkolaborasi dengan Kota Kasablanka menghadirkan sebuah acara bertajuk โThe Kind Projectโ bertempat di Outdoor LG East Lobby, Kota Kasablanka, tanggal 24-30 Oktober 2022. Di sini, OPPAL Buzz Studio juga akan hadir untuk memberikan beragam aktivitas seru.
Beragam aktivitas seru ini seperti Live Podcast on OPPAL Buzz Studio dengan special guest star dan akan ada juga content creator competition. Selain itu, akan ada photo competition yang diselenggarakan periode 24-30 Oktober 2022.
Untuk photo competition, peserta akan diminta untuk foto bersama dengan OPPAL Buzz Studio dan mengunggah hasil fotonya ke Instagram pribadi dengan tag akun OPPAL (@oppal_id), Ximivogue Indonesia (ximivogue_id), serta Nanovest (nanovest.io). Serta gunakan hashtag #OppalPhotoCompetition #OppalxKokas.
Nantinya, pemenang akan mendapatkan beragam hadiah menarik seperti beberapa voucher menarik dan adorable products lainnya.
Selain itu, akan ada juga special guest star yang akan melakukan podcast di OPPAL Buzz Studio, seperti Agung Gunawan yang merupakan Sr. Promotion Manager Kota Kasablanka, Jeje & Hesty Novitasari, serta Raissa Ramadhani.
Masing-masing dari special guest ini akan melakukan podcast pada tanggal 25 Oktober, 26 Oktober, dan 27 Oktober.
Acara ini pun mendapatkan beragam komentar positif dari masyarakat. Salah satunya adalah @aglorypath yang mengatakan langsung akan menuju ke Kota Kasablanka pada hari ini. โOTW besok,โ tulis @aglorypath di akun Instagram resmi OPPAL @oppal_id.
Selain itu, @coachnfd juga mengatakan tertarik untuk mampir dan melakukan beragam aktivitas seru dengan OPPAL Buzz Studio.
Baca Juga: “OPPAL Ramaikan APMF 2022 di Bali dengan Hadirkan Buzzperience“
โWahhhh cocok nihhhhhh, kebetulan banget ada kesempatan buat mampir. Thanks infonya mimin,โ tulis @coachnfd.
Buat kamu yang mau merasakan live podcast di OPPAL Buzz Studio, ditunggu sampai tanggal 30 Oktober di LG East Lobby, Kota Kasablanka, ya Oppal gengs. See you!