Kendra Ahimsa, Anak Bangsa yang Karyanya Makin Mendunia

Poster Lollapalooza 2023 dirancang oleh ilustrator Kendra Ahimsa!

146

Festival musik tahunan asal Amerika yakni Lollapalooza akan kembali digelar tahun ini pada 3–6 Agustus 2023 mendatang. Sudah berdiri sejak tahun 1991, Lollapalooza menjadi festival bergengsi yang banyak menampilkan berbagai macam musisi serta artis hiphop, maupun alternative rock.

Namun ada hal menarik dari festival ini yang membuat masyarakat Indonesia bangga, gengs. Setelah mengumumkan line up yang akan hadir pada konser tahun ini, pada 23 Maret lalu pihak Lollapalooza juga telah merilis poster yang akan menjadi wajah dari festival mereka di media sosial Twitter resminya.

Yup! Pada posternya kali ini, Lollapalooza mempercayakan pada anak bangsa yakni Kendra Ahimsa untuk merepresentasikan wajah utama dari festival musik yang sangat melegenda tersebut.

“Memperkenalkan poster Lollapalooza 2023. Dirancang oleh ilustrator Indonesia @Ardneks,” tulis mereka.

“Poster tahun ini memberi penghormatan pada kota asal kami Chicago, dengan referensi terhadap landmark, seperti The Bean dan Buckingham Fountain, melalui serangkaian warna cerah dan berani,” tambahnya.

Nah, kalau kalian cukup jeli, poster Lollapalooza karya Kendra ini menampilkan beberapa informasi terkait venue dan tanggal perhelatan Lollapalooza 2023 yang bakal digelar di Grant Park, Chicago pada 3–6 Agustus nanti.

Di tengah gambar, Kendra menempatkan tiga ilustrasi kucing yang disinyalir sebagai kucing Coyote yakni hewan khas kota Chicago yang sedang memegang lolipop sambal menikmati festival.

Hasil karya poster Lollapalooza dari Kendra ini pun langsung mendapatkan banyak komentar pujian dari masyarakat Indonesia maupun luar negeri yang sangat kagum pada ilustrator kelahiran 5 Agustus 1989 ini.

BTW gengs, jika kamu termasuk orang yang sering memperhatikan poster di gigs Jakarta, khususnya yang digelar oleh Studiorama, besar kemungkinan kamu pernah menjumpai dan terbiasa melihat karya dari Kendra Ahimsa.

Melansir dari laman Alkupra, sejak kecil, pria kelahiran Jakarta ini sudah tertarik dengan dunia menggambar, namun baru ketiga pertengahan SMA, dirinya mulai serius menekuni dunia seni hingga saat ini.

Salah satunya dengan aktif di MySpace dan DeviantArt dengan nickname Ardneks yang menjadi turning point tersendiri baginya.

Paduan palet-palet warna cerah yang bold dan highly-saturated yang disatukan dalam ilustrasi berhasil membuat Kendra menjadi artworker langganan dari desain album band dan musisi baik di Indonesia maupun mancanegara.

Enggak hanya itu, ia juga menjadi “langganan” poster tur sampai sejumlah festival musik top dunia salah satunya Lollapalooza tahun 2023 ini.

Pada tahun lalu ia juga tercatat mengukir prestasi sebagai pengisi visual untuk salah satu artikel di media kenamaan asal Amerika Serikat yakni The New York Times.

Ilustrasi karya Kendra Ahimsa di The New York Times/Via: The New York Times

Karyanya tampil sebagai permulaan dari artikel feature mendalam berjudul “America is On a Road to a Better Economy. But Better for Whom?” karya Ben Casselman. Ilustrasi ini tentu dihiasi dengan ciri khas Ardneks yakni menampilkan warna lembut nan psikedelis, serta elemen khas seperti pegunungan dan awan-awan. Top banget Kendra! What do you think? Keren-keren banget, ya!

via GIPHY

Related Post