Selain Jago Main Ukulele, Ini 7 Fakta Menarik dari Lisa BLACKPINK

Lisa BLACKPINK jadi idol yang sangat digandrungi Kpoper di seluruh dunia.

306
0

Nama Lalisa Manoban atau Lisa BLACKPINK pasti udah nggak asing lagi di telinga bagi penggemar Kpop di seluruh dunia. Resmi debut bersama BLACKPINK pada tahun 2016 lalu, Lisa sukses menarik perhatian para pecinta Kpop hingga saat ini.

Nggak cuma karena kecantikan dan bakatnya aja gengs, ternyata banyak banget lho beberapa fakta unik yang membuat Lisa makin menarik di mata para penggemar Kpop. Beberapa fakta yang banyak orang tau antara lain Lisa merupakan satu-satunya member BLACKPINK yang nggak memiliki darah Korea.

via GIPHY

Magnae atau member termuda dari BLACKPINK ini memiliki kewarganegaraan dan lahir di Thailand. Ia lahir di Bangkok, Thailand pada 27 Maret 1997

Nah selain itu ada juga lho fakta-fakta unik lainnya tentang Lisa yang nggak banyak orang tau gengs. Yuk simak penjelasannya!

1. Memiliki Nama Lahir Pranpriya Manoban

Lalisa Manoban memiliki nama lahir Pranpriya Manoban, tetapi kedua orang tuanya kemudian mengganti namanya menjadi Lalisa Manoban atas saran dari seorang peramal. Dalam Bahasa Thailand sendiri, Lalisa memiliki arti seseorang yang menerima kemakmuran dan keberhasilan.

Sudah menjadi hal umum di Thailand jika seseorang ingin mengubah nama lahir mereka demi mendatangkan keberuntungan gengs. Hal ini juga yang dilakukan Lisa pada saat ia remaja, bahkan sebelum ia menjalani trainee bersama YG Entertainment.

2. Lolos Audisi YG Entertainment di Thailand

Fakta ini mungkin cukup umum pada kalangan BLINK yakni penggemar BLACKPINK. Tapi menariknya, cerita di balik lolos audisi mungkin nggak banyak orang yang tau nih gengs.

Memiliki cita-cita menjadi seorang idol, Lisa lantas mengikuti audisi untuk bergabung dengan YG Entertainment pada 2010 di Thailand. Dari total 4.000 peserta, Lisa merupakan satu-satunya orang yang berhasil menandatangani kontrak bersama YG Entertainment. Wah bakat Lisa memang nggak perlu diragukan lagi ya gengs!

Ia secara resmi bergabung dengan YG sebagai trainee asing pada 11 April 2011. Dan fakta lainnya gengs, Lisa merupakan trainee asing pertama YG pada saat itu.

3. Fasih Berbicara 5 Bahasa Asing

Menjadi trainee dari luar Korea, membuat Lisa harus belajar bahasa dari negeri ginseng tersebut. Bahkan Lisa juga mahir berbicara beberapa bahasa asing lainnya lho. Total saat ini ia mahir dalam 5 bahasa, yakni bahasa Thailand, Korea, Inggris, Jepang dan juga bahasa Mandarin dasar.

4. Lisa Merupakan Seorang “Cat Person

Lisa juga merupakan salah satu idol pecinta bintang, ia sangat menyukai kucing. Bahkan Lisa memiliki total 6 kucing yang ia rawat saat ini. Yup setengah lusin gengs! Kucing tersebut bernama Leo, Luca, Lily, dan Louis, Hunter dan Tiga.

5. Pandai Bermain Ukulele

Selain bakatnya pada menyanyi dan menari yang sudah tidak diragukan lagi, Lisa juga pandai bermain ukulele yakni alat musik yang berasal dari Hawai atau sejenis gitar kecil.

6. Idol Perempuan Pertama dengan Jumlah Followers Terbanyak di Instagram

Pada tahun lalu, Lisa baru saja memecahkan rekor lewat akun Instagram pribadinya sebagai idol perempuan yang memiliki followers terbanyak, yakni lebih dari 89 juta followers.

Bahkan fakta dan potret Lisa merupakan idol Kpop yang paling banyak diikuti di semua media sosial.

7. Memiliki Hobi Fotografi

Selain menari, Lisa juga memiliki hobi lainnya yang sangat ia sukai yakni memotret. Ia sering membagikan hasil jepretannya sendiri terkait para member BLACKPINK ke laman instagramnya.

Bahkan tidak hanya dipajang di media sosial, foto-foto yang Lisa hasilkan juga diterbitkan dalam photo book terbatas bertajuk 0327. Melansir dari Soompi, buku setebal 152 halaman ini berisikan memori para anggota BLACKPINK, juga kehidupan sehari-hari dari sudut pandang Lisa. Makna 0327 sendiri merupakan tanggal ulang tahun Lisa, yakni 03 Maret.

Itu dia fakta member termuda dari BLACKPINK ini gengs. Kira-kira ada yang baru kamu denger nggak nih? Komen di bawah ya!

via GIPHY

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *