Musim gerhana mencapai puncaknya minggu ini, dan Pluto retrograde dimulai pada 1 Mei, yang artinya kamu harus menjaga agar jadwal keseharianmu tetap ringan (say no to meeting hopping) dan fokus pada apa yang sedang kamu hadapi saat ini alih-alih mengkhawatirkan masa depan. Musim zodiak Taurus masih berlangsung, dan Mercury Retrograde di Taurus mengingatkan kita soal self-awareness.
Gerhana penumbra di Scorpio akan terjadi pada tanggal 5 Mei, tapi energinya akan terasa begitu kuat sejak awal minggu. Hidup akan terasa lebih emosional, penuh teka-teki, dan agak penuh drama. Banyak dari kita yang mungkin jadi lebih mudah “meledak” layaknya gunung merapi.
Dalam hubungan pribadi – terutama kamu yang sudah berpasangan – bersiaplah karena akan ada banyak kebenaran yang terungkap, karena gerhana cenderung membeberkan apa yang tadinya disembunyikan.
Di sisi lain, Venus menghabiskan saat-saat terakhirnya di rasi Gemini. Alih-alih membentak orang-orang yang membuat kepalamu pening minggu ini, berlatihlah mengambil napas dan membuang emosimu lewat hal-hal yang lebih berguna, seperti misalnya berolahraga.
Untuk ramalan zodiak lengkap 1 Mei-7 Mei 2023, baca di bawah ini:
ARIES (21 Maret – 19 April)
Gerhana di Scorpio akan membuatmu merasa terlahir baru. Dalam hal keuangan, saatnya mengevaluasi ulang seluruh pengeluaran bulananmu. Ubah hal-hal yang perlu, dan coret kebiasaan belanja yang bikin dompet terkuras.
Dalam hal hubungan cinta, hadapi perasaanmu. Jika memang sudah siap, jalani hubungan dengan si dia yang sudah menunggumu. Jika tidak, maka katakan terus terang dan sudahi masa depan yang tidak jelas.
Pluto retrograde di Aquarius akan menyoroti hubungan pertemanan dan jaringan sosialmu. Selama lima bulan ke depan, kamu perlu mengevaluasi prioritasmu di ruang digital dan sosial. Jangan sampai kehidupan media sosial menyita lebih banyak waktu dibanding kehidupan sosialmu IRL.
TAURUS (20 April – 20 Mei)
Merayakan ulang tahun saat gerhana terjadi adalah suatu tantangan tersendiri. Honestly, akan ada banyak kesulitan yang kamu hadapi di minggu ini, Taurus.
Gerhana di tanggal 5 nanti akan banyak menyoroti hubungan cintamu dengan si dia, yang berarti inilah waktunya untuk menghadapi kekuranganmu dan pasangan. Semakin banyak yang bisa kamu kompromi-kan dengan si dia, segalanya akan lebih mudah bagimu di minggu-minggu mendatang.
Untungnya, planet pelindungmu, Venus, menghabiskan enam hari terakhirnya di Gemini, dan karena energi Gemini adalah tentang kegembiraan dan rasa ingin tahu, kamu tetap bisa banyak tertawa saat menghadapi kesulitan di minggu gerhana ini.
Minggu ini akan penuh dengan tawa, dan meski terkadang menjengkelkan, kamu akan berhasil melewatinya dengan baik.
GEMINI (21 Mei – 20 Juni)
Gerhana di Scorpio pada tanggal 5 akan sangat terasa begitu minggu dimulai. Gerhana ini akan banyak menyoroti sisi kesehatanmu, dan kamu jadi terobsesi untuk lebih banyak berbaring dan beristirahat. Sejujurnya, hal ini lebih baik dibanding berpura-pura bahwa dirimu masih kuat dan ujung-ujungnya malah memaksakan diri.
Pluto memulai retrograde di Aquarius minggu ini, — dan jika dikombinasikan dengan planet pelindungmu, Merkurius, yang juga sedang retrograde — kamu akan menghabiskan sebagian besar minggu ini untuk merenungkan masa lalu, dan terjebak dalam pola pikir “seharusnya…, sebaiknya…, bagaimana kalau…”. Gemini, lupakan apa yang sudah terjadi, dan fokus saja pada apa yang sedang terjadi.
CANCER (21 Juni – 22 Juli)
Cancer, gerhana yang kuat di Scorpio pada minggu ini akan berfokus pada sisi karier dan cinta sejati. Kalau kamu bermaksud mengejar karier atau suatu hobi yang mendatangkan tambahan uang, saatnya melakukan lompatan besar, dan semuanya akan terbayar pada musim Scorpio di akhir tahun nanti.
Dengan Pluto retrograde di Aquarius, kamu perlu banyak bermeditasi untuk menjernihkan pikiran sebelum membuat keputusan besar. Apalagi Merkurius, planet komunikasi, juga sedang mengalami retrograde. Ini saatnya untuk mempercayai instingmu seperti yang seharusnya.
Dalam hubungan cinta, akan ada orang dari masa lalu yang datang kembali padamu. Sedikit saran: Jangan mendekatinya hanya karena kamu bosan atau kesepian. Tanggapi si dia hanya kalau kamu memiliki keinginan tulus untuk menjalin hubungan bersama.
LEO (23 Juli – 22 Agustus)
Leo, gerhana penumbra di minggu ini akan mengingatkanmu untuk tidak terlalu banyak bergelut dan memikirkan masa lalu. Lupakan apa yang sudah terjadi, dan siapkan dirimu untuk masa depan yang lebih baik.
Sedikit berbeda dari kebiasaan para Leo yang senang menjadi pusat perhatian, Pluto retrograde di Aquarius sepertinya membuatmu ingin menyendiri selama minggu ini. Secara emosional, kamu sedang merasa kelelahan, dan mengistirahatkan pikiran adalah jalan keluar terbaik untukmu saat ini. Percayalah, semua ini adalah bagian dari metamorfosis menjadi pribadi yang lebih baik.
VIRGO (23 Agustus – 22 September)
Emosi apa pun yang selama ini kamu hindari dan abaikan, akan kamu keluarkan pada minggu ini. Karena planet pelindungmu, Merkurius, sedang mengalami retrograde, mencurahkan perasaan mungkin memang jadi jalan keluar terbaik untukmu minggu ini. Atau, kamu bisa menuliskannya di jurnal kalau kamu takut melukai perasaan orang lain.
Pluto retrograde di rasi Aquarius akan menyoroti sisi karier dan investasi. Belakangan ini, ada banyak tanggung jawab yang tiba-tiba jatuh ke pundakmu, membuatmu sedikit kewalahan. Namun percayalah, bantuan akan datang kalau kamu berani meminta. Pertanyaannya: Apakah sang Virgo yang detail dan gemar bekerja akan membiarkan diri mereka melepas beberapa tanggung jawab?
LIBRA (23 September – 22 Oktober)
Gerhana di Scorpio menyoroti sektor keuangan. Sebaiknya, hindari membuat keputusan keuangan yang besar minggu ini, terutama karena planet pelindungmu, Venus, menghabiskan enam hari terakhirnya di Gemini yang membuat segalanya jadi serba membingungkan. Kalau kamu sedikit saja merasa bimbang, maka hindari membuat investasi atau membuat pengeluaran besar.
Awal Pluto retrograde di Aquarius mengingatkanmu untuk tidak micro-managing. Fokus saja pada goal pribadimu, and embrace the unknown.
SCORPIO (23 Oktober – 21 November)
Gerhana penumbra yang terjadi di minggu ini akan berlangsung di rasimu, Scorpio, membantumu merevolusi banyak hal yang memang seharusnya menjadi fokusmu di tahun ini. Meskipun mungkin ada beberapa hal yang harus lepas dari kendalimu, biarkan saja hal itu terjadi. Ingat, tak semuanya harus sesuai dengan keinginanmu.
Oh, kalau kamu merasa kewalahan akan tsunami emosional yang terjadi selama minggu gerhana dan retrograde ini (yup, kamu akan banyak menangis), manfaatkan energi yang lebih riang yang datang dari Venus yang sedang transit menuju Gemini. Entah tertawa lepas atau menangis, let it all out, Scorpio!
SAGITARIUS (22 November – 21 Desember)
Minggu ini kamu sedang merasa tidak bersemangat atau percaya diri seperti biasanya. Entah mengapa, kamu merasa mengantuk sepanjang waktu, dan rasanya ingin terus menyendiri.
Di sisi lain, gerhana di Scorpio akan membuatmu merasa ingin detoks media sosial dan menjauhkan diri dari keribetan dunia maya sepanjang minggu ini. Time to take a break from virtual world.
Venus menghabiskan satu minggu lagi di Gemini, yang artinya semesta mengingatkanmu bahwa sebenarnya kamu tidak harus melewati masa-masa ini sendirian. Bersandarlah pada orang-orang terdekatmu untuk mendapatkan dukungan, dan beri tahu mereka bahwa kamu juga ada untuk mereka kalau mereka membutuhkan bantuan.
CAPRICORN (22 Desember – 19 Januari)
Di minggu gerhana ini, saatnya jadi orang di balik layar dan amati segalanya dari belakang. Orang-orang di sekitarmu cenderung bertindak 180 derajat berbeda dari biasanya karena energi gerhana bulan di Scorpio sedang sangat kuat.
Untungnya, sebagai zodiak yang menjunjung tinggi rasa tanggung jawab, kamu bisa menempatkan diri dengan baik saat menghadapi gelombang perubahan yang besar di musim retrograde ini.
Ngomong-ngomong tentang perubahan, kamu akan merasakan energi yang berbeda dalam kosmos akibat Pluto retrograde yang dimulai pada awal minggu ini. Pluto mewakili transformasi dan retrograde kali ini akan lebih menyoroti sektor keuanganmu.
Lima bulan ke depan, visimu untuk memupuk keuangan sedang tinggi. Kamu akan fokus dalam pekerjaanmu, dan tak ragu untuk mengambil freelance kalau perlu. Kalau kamu bekerja lebih cerdas, bukan lebih keras, visimu akan segera membuahkan hasil.
AQUARIUS (20 Januari – 18 Februari)
Pluto retrograde yang terjadi di minggu ini akan menghadapkanmu dengan hambatan atau tantangan lama, namun kamu diminta untuk menghadapinya menggunakan perspektif baru.
Setelah gerhana penumbra di Scorpio pada tanggal 5 Mei, sektor kariermu akan bersinar terang, dan kamu mungkin mendapatkan penghargaan atau kenaikan jabatan di minggu ini atau minggu depan. Pencapaian ini tentu karena kamu sudah bekerja keras sepanjang tahun kemarin.
Kalau kamu tak mendapatkan penawaran karier yang seharusnya di kantormu, gerhana bulan sebenarnya melambangkan akhir, jadi tak masalah kamu kemudian memutuskan untuk melepaskan pekerjaan yang begitu menguras emosi. Choosing yourself and your mental health is the way to go.
PISCES (19 Februari – 20 Maret)
Gerhana bulan di Scorpio pada minggu ini akan memperluas imajinasimu dan membuatmu melayang ke La La Land (a.k.a. melamun)…bahkan lebih dari biasanya. Kamu mungkin merasa sulit untuk fokus pada realita (seperti pekerjaan atau urusan percintaanmu dengan si dia), terutama karena ada Pluto retrograde di rasi Aquarius yang memengaruhi energi di kosmos.
Minggu ini, kamu sebaiknya fokus memahami perasaan dan keinginan pribadimu. Jupiter, planet pelindungmu, akan meninggalkan rasi Aries yang ambisius dalam dua minggu. Ini saatnya mencari tahu apa yang kamu mau dan apa yang bisa membuatmu merasa gembira.