Weekly News Wrap Up: Melirik Tren Barbieheimer, Fenomena Film Musim Panas 2023

Don’t miss what’s trending!

58
barbieheimer

Rise and shine, gengs! Apakah akhir pekanmu menyenangkan? Menyambut hari Senin, yuk kita lirik kembali beberapa informasi penting dan menarik selama seminggu kemarin dalam “Weekly News Wrap Up”. Keep scrolling!

Pak Budi Arie Setiadi, Aktivis Kampus yang Jadi Menkominfo di Kabinet Indonesia Maju

Budi Arie Setiadi
Budi Arie Setiadi/kanaldesa.com

Presiden RI, Bapak Jokowi melantik Pak Budi Arie Setiadi sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) pada Senin (17/7/). Sebelum dilantik, Pak Budi menjabat sebagai Wamendes PDTT (Wakil Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi) sejak 25 Oktober 2019. Selain itu, dia juga merupakan petinggi kelompok relawan Pak Jokowi, Projo. Lantas, seperti apa profil Pak Budi Arie Setiadi? Berikut ulasan selengkapnya.

Mengenal Istilah Slow Living yang Sedang Tren dan Manfaatnya untuk Diri Sendiri

Apa Itu Slow Living
Ilustrasi slow living/shutterstock

Belakangan ini istilah slow living ramai diperbincangkan banyak orang, termasuk di media sosial. Apa itu slow living, dan apa manfaatnya di tengah dunia yang bergerak serba cepat seperti sekarang ini? Selengkapnya mengenai slow living bisa kamu baca di sini.

Melirik Tren Barbieheimer, Fenomena Film Musim Panas 2023

barbieheimer

Internet dan media sosial sedang ramai dengan berbagai meme soal Barbieheimer (atau Barbenheimer, you choose) selagi kedua film musim panas tersebut rilis di hari yang sama di seluruh dunia. Di Indonesia sendiri, keduanya rilis pada Rabu, (19/07), dan tiket nonton untuk kedua film tersebut banyak ludes di pasaran. Entah kamu sudah menonton filmnya atau belum, tren ini jelas tidak boleh kamu lewatkan. Mengapa? Yuk, cari tahu jawabannya di sini.

Discord Luncurkan Fitur Family Center, Orang Tua Bisa Kontrol Aktivitas Anaknya

Discord
Ilustrasi Discord/shutterstock

Aplikasi Discord meluncurkan fitur terbarunya untuk menambah kontrol orang tua terhadap anaknya. Fitur baru dari aplikasi percakapan suara (voice chat) ini diberi nama Family Center. Fitur ini juga memberikan akses kepada orang tua untuk membaca laporan mingguan mengenai aktivitas apa saja yang dilakukan anak. Baca lebih lengkap mengenai fitur Family Center aplikasi Discord di sini.

Itu dia rangkuman berita yang paling banyak menarik perhatian selama seminggu kemarin. Semoga tak ada berita yang kamu lewatkan, ya! Let’s start this week with some positivity, Oppal gengs!

Alvin
WRITTEN BY

Alvin

Lifestyle and Entertainment Editor at Oppal, who mainly obsesses over all things pop culture, pizza, and boba drinks with equal enthusiasm. Covering everything from celebrities profile to the best TV shows.