Wiih! D’Masiv Akan Tur Perdana Keliling Amerika Serikat

274
0

Band yang terkenal dengan lagu Cinta Ini Membunuhku, D’Masiv, tidak lama lagi akan menghelat tur keliling Amerika Serikat yang berlangsung pada Agustus hingga September 2022.

Melalui postingan di akun Instagram resmi D’Masiv @dmasivbandofficial, band yang beranggotakan Rian Ekky Pradipta (vokal), Dwiki Aditya Marsall (gitar), Nurul Damar Ramadan (gitar), Rayyi Kurniawan Iskandar Dinata (bass), Vegry Harindah Husain (keyboard), dan Wahyu Piadji (drum) ini membeberkan kabar baik mengenai rencana mereka untuk merambah panggung-panggung di sejumlah kota di Amerika Serikat.

Rangkaian tur akan bermula di Los Angeles, tepatnya di Deco Building, pada 19 Agustus 2022. Selang dua hari kemudian, pada 21 Agustus 2022, masih di kota yang sama, band yang terbentuk sejak 2003 ini akan ambil bagian dalam kemeriahan Pesta Rakyat 2022 di Parking Lot Konsulat Jenderal Republik Indonesia.

Tur berlanjut ke kota San Bernardino pada 27 Agustus 2022 di mana D’Masiv akan tampil di Inland Empire. Sehari kemudian mereka akan naik panggung di Danville, San Francisco. Masuk ke bulan September, band yang namanya mulai melambung setelah menjadi pemenang pertama kompetisi musik A Mild Live Wanted pada 2007 ini akan beraksi di Remark Able Indonesia Festival, Washington DC, pada 3 September 2022.

Masih di bulan September, D’Masiv akan mengadakan konser di Gapura Building, Philadelphia, pada 4 September 2022. Konser berlanjut ke ajang Southeast Asia Market, Philadelphia, pada 5 September 2022. Rangkaian tur berakhir di acara Indopop Movement pada 9 September 2022 di Times Square, New York.

Wah hebat ya, makin banyak musisi Indonesia yang manggung di luar negeri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Post