Perbedaan Generasi Baby Boomers, X, Y, Z, Serta Milenial, Kamu yang Mana?

Sesungguhnya ada hal-hal dasar yang membedakan dari tiap generasi ini, termasuk di antaranya adalah perkembangan teknologi dan kehadiran internet.

245
0

Kamu sering mendengar tentang istilah Gen Z dan Millenials? Apa sih sesungguhnya yang dimaksud dengan Gen Z dan Millenials ini? Pada dasarnya, istilah ini diberikan kepada kelompok generasi yang lahir pada rentang waktu tertentu.

Sesungguhnya ada hal-hal dasar yang membedakan tiap generasi ini, sehingga dikelompokkan begitu beragam. Yuk, intip perbedaan tersebut di sini.

Generasi Baby Boomers

Jauh sebelum Gen Z dan Millenials, ada generasi yang bernama Baby Boomers. Generasi ini memiliki rentan waktu kelahiran di tahun 1946-1964 yang kini usianya kira-kira 58-76. Istilah Baby Boomer ini berasal dari badan resmi yang ada di Amerika Serikat.

Generasi ini dinamai karena lonjakan besar kelahiran setelah Perang Dunia II. Generasi ini selesai pada tahun 1964 dimana ketika itu angka kelahiran mulai menurun lagi. Menurut salah seorang ahli dalam pengelompokan generasi, Alexis Abramson, mengatakan karakteristik generasi Baby Boomers adalah berkomitmen tinggi, mandiri, dan kompetitif.

Gen X

Gen X didefinisikan sebagai mereka yang lahir diantara tahun 1965 sampai 1980. Generasi ini tumbuh dimana teknologi mulai berkembang, tetapi belum secanggih sekarang ini. Oleh karenanya, generasi ini merasakan pertumbuhan dunia teknologi dan masih banyak mengalami era kehidupan non-digital dan memahami pentingnya keduanya. Kelompok Gen X dikenal sebagai kelompok yang banyak akal, logis, dan pemecah masalah yang baik.

Generasi Y atau Milenial

Millennials adalah generasi yang merujuk kepada mereka yang lahir dari tahun 1980 sampai dengan 1996. Generasi ini merupakan generasi pertama yang disebut sebagai digital native. Hal ini membuat generasi milenial menjadi pemecah masalah sendiri karena memiliki internet untuk membantu mereka. Selain mahir menggunakan dunia digital, karakteristik dari generasi milenial adalah percaya diri dan rasa ingin tahu tinggi.

Gen Z

Generasi Z atau Gen Z

Banyak yang mempertanyakan kapan dimulainya generasi Z ini. Ada yang mengatakan di tahun 1997, ada pula yang berpendapat di tahun 1993 dan 2000. Namun, Abramson mengatakan “kapan pun itu benar-benar dimulai, kita dapat dengan aman mengatakan kelompok ini masih muda, dan tidak pernah mengenal kehidupan tanpa teknologi digital,” kata Abramson.

Generasi ini memiliki beberapa karakteristik yang sangat menggambarkan kepribadiannya, salah satunya adalah ambisius, digital native, dan percaya diri.

Kalau kamu nih Oppal gengs, masuk ke generasi mana?

Rio
WRITTEN BY

Rio

Menulis seakan sudah menjadi kebiasaan untuk saya sejak kuliah. Skill ini terus berkembang sampai saat ini. Dimulai dari Liputan6.com sampai sekarang pekerjaan yang saya geluti seputar menulis artikel. Dan saat ini, Oppal Media adalah tempat saya untuk kembali belajar dan membuktikan yang terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *