Capaian Anies Baswedan 5 Tahun Jadi Gubernur DKI Jakarta: Bangun JIS sampai Gelar Balapan Formula E

Kala menjadi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menggencarkan pembangunan jalur sepeda, pembangunan JIS, hingga JakLingko.

254
0
anies baswedan

Gubernur DKI Jakarta yang kini sudah purnatugas, Anies Baswedan, memberikan peninggalan kepada masyarakat Jakarta yang patut diapresiasi selama lima tahun kepemimpinannya. Berbagai tugas dan tanggung jawabnya sebagai orang nomor satu di Jakarta diselesaikan dengan baik sampai dengan akhir masa jabatannya.

Mulai dari pembangunan sumur resapan, hingga membuat jalur sepeda menjadi beberapa capaian yang sudah dilakukan oleh mantan menteri pendidikan ini. Nantinya, diharapkan bahwa penerus Anies akan melanjutkan beberapa program yang belum rampung agar terealisasi dengan baik.

Berikut beberapa capaian Anies Baswedan selama lima tahun menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Jakarta International Stadium (JIS)

Salah satu stadion yang ada di Jakarta Utara, yaitu Jakarta International Stadium (JIS) menjadi stadion yang bisa dibanggakan oleh masyarakat Jakarta. Stadion ini juga menjadi salah satu stadion beratap penuh terbesar di Asia-Pasifik. Selain itu, atap dari stadion ini juga bisa dibuka tutup dan dapat menampung kurang lebih 82 ribu penonton.

Gelaran Balapan Formula E

Balapan bertaraf internasional Formula E digelar di era Anies Baswedan pada 3 dan 4 Juni 2022 lalu. Acara ini berlangsung sukses hingga mendatangkan beberapa pembalap kelas dunia, salah satunya adalah Antonio Felix Dacosta yang menjadi โ€œpemain intiโ€ balapan Formula E. Balapan ini juga memberikan dampak ekonomi yang luar biasa untuk kota Jakarta, hingga mencapai Rp2,6 triliun (studi oleh INDEF).

Jalur Sepeda

Kala menjadi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menggencarkan pembangunan jalur sepeda. Beliau menargetkan ada 535,68 km jalur sepeda pada 2026 di DKI Jakarta yang tertuang di Pergub Nomor 25 Tahun 2022 tentang Rencana Pembangunan Daerah (RPD) DKI Jakarta Tahun 2023-2026.

Pada Agustus lalu, Jakarta sudah memiliki 114,5 km jalur sepeda dan akan ditambah 195 km lagi. Terakhir, pada akhir September lalu, Anies Baswedan mengatakan sudah memiliki 103 jalur sepeda.

Transportasi JakLingko

Integritas transportasi juga menjadi salah satu capaian Anies saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. JakLingko merupakan terobosan baru yang bisa digunakan masyarakat dengan menggunakan kartu uang elektronik atau aplikasi JakLingko untuk transaksi di seluruh moda. Tarif dari JakLingko ini juga tergolong sangat terjangkau yaitu maksimal Rp 10.000 untuk ke mana saja.

Pelebaran Trotoar

Trotoar menjadi salah satu fokus Anies Baswedan kala menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Hasilnya, terlihat sejumlah trotoar menjadi lebar dibandingkan sebelumnya. Dari tahun 2017 sampai 2022, Pemprov DKI sudah merevitalisasi dan membangun 265 km trotoar.

Bangun Sarana Jaringan Utilitas Terpadu (SJUT)

Anies Baswedan selama kepemimpinannya mulai membangun instalasi Sarana Jaringan Utilitas Terpadu (SJUT), yakni jalur kabel yang berada di bawah tanah sehingga kabel-kabel utilitas yang biasa menggunakan tiang tidak lagi bergelantungan mengganggu pemandangan.

SJUT sudah diselesaikan di tujuh ruas jalan sepanjang 19.459 meter di Jakarta Selatan. Per September lalu, 75 jaringan kabel operator telekomunikasi di 6 ruas jalan pun sudah dipindahkan. Di Jakarta Pusat, pengerjaan sudah mencapai 67,98 persen dan Jakarta Barat baru 6,82 persen.

Membuat Tebet Eco Park

Tebet Eco Park menjadi capaian lain Anies saat menjadi Gubernur DKI Jakarta. Tebet Eco Park menjadi sebuah taman kota yang mengusung konsep konservasi lingkungan. Taman yang ada di Tebet, Jakarta Selatan ini memiliki lahan seluas 7,3 hektar.

Di Tebet Eco Park juga tersedia berbagai fasilitas yang bisa dinikmati oleh masyarakat, salah satunya adalah arena permainan yang cukup lengkap dan ruang terbuka hijau yang nyaman.

Jembatan Penyeberangan Pinisi

anies baswedan

Jembatan Penyeberangan Pinisi yang berada di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, menjadi salah satu tempat yang disukai oleh masyarakat Jakarta. Pasalnya di sini kamu bisa berfoto dengan tampilan jembatan yang menyerupai kapal pinisi.

Jembatan ini dibangun pada masa jabatan Anies Baswedan. Jembatan ini dibangun juga sebagai monumen peringatan atas jasa para tenaga medis yang gugur saat menangani pandemi Covid-19.

Revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM)

Anies Baswedan pada masa jabatannya juga merevitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM). Revitalisasi ini dilakukan untuk bisa memberikan manfaat yang lebih kepada seluruh masyarakat Jakarta. Anies berharap TIM bisa menjadi wadah bagi seluruh pegiat seni dan budaya untuk bisa melahirkan karya besar sampai ke tingkat internasional.

Revitalisasi yang ada di Taman Ismail Marzuki mencakup elemen ruang, furnitur, efektivitas ruang, ergonomi, fasilitas penyandang difabel, hingga pemenuhan kebutuhan pengguna yang perlu diseleraskan.

Terima kasih atas seluruh upaya yang dilakukan, Bapak Anies!

Rio
WRITTEN BY

Rio

Menulis seakan sudah menjadi kebiasaan untuk saya sejak kuliah. Skill ini terus berkembang sampai saat ini. Dimulai dari Liputan6.com sampai sekarang pekerjaan yang saya geluti seputar menulis artikel. Dan saat ini, Oppal Media adalah tempat saya untuk kembali belajar dan membuktikan yang terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Post