Today in History: Apple Berdiri, Sampai Kelahiran Jisoo Blackpink

Di hari ulang tahun ke-28, Jisoo membuat akun YouTube personal dengan nama Happy Jisoo 103%.

271
0
Today in History

Tanggal 3 Januari menjadi peringatan bersejarah bagi beberapa peristiwa di dunia. Salah satunya adalah perusahaan Apple yang menghadirkan produk iPhone dan iMac, yang didirikan oleh Steve Jobs di Amerika Serikat.

Selain itu, salah satu idola yang akan datang ke Jakarta, Jisoo Blackpink, juga berulang tahun pada hari ini. Kehadiran Jisoo di Jakarta sudah dinantikan oleh para penggemar setianya. Penasaran dengan biografi Jisoo? Selengkapnya dalam “Today in History”.

Ibu Kota Sempat Pindah dari Jakarta ke Yogyakarta

Foto tugu Monas yang jadi ikon Jakarta / Shutterstock

Pada tanggal 3 Januari 1946 menjadi hari bersejarah untuk bangsa Indonesia. Pasalnya, pada hari itu ibu kota negara yang berada di Jakarta terpaksa dipindahkan ke Yogyakarta oleh Presiden Soekarno karena alasan keamanan.

Kondisi keamanan dalam negeri yang sedang diawasi oleh sekutu Belanda (NICA) membuat proses evakuasi berjalan dramatis. Presiden Soekarno dan rombongan menggunakan kereta api untuk menuju ke Yogyakarta.

Benar saja, pasukan NICA mengira kereta api yang ditunggangi oleh Presiden Soekarno dan rombongan itu kosong dan mereka berhasil sampai ke Yogyakarta dengan selamat pada pagi hari tanggal 4 Januari 1946.

Jam Tangan Elektrik Pertama di Dunia Diperkenalkan

Penampakan jam tangan elektrik pertama / intime.co.id

Tahukah kamu bahwa jam elektrik pertama dirilis pada 3 Januari 1957 di Amerika Serikat? Yes, perusahaan jam tangan asal Amerika Serikat, Hamilton, mengenalkan jam tangan bertenaga listrik pertama di dunia pada hari ini.

Pada waktu itu, baterai menggantikan fungsi dari pegas yang selama ini menjadi motor penggerak jam tangan. Namun, hal ini membutuhkan mesin baru sebagai penggerak dari teknologi yang dikembangkan pada waktu itu.

Hamilton Electric selaku pengembang melakukan desain yang apik terhadap jam tangannya pada waktu itu. Rancangan ini juga disesuaikan dengan suasana Amerika yang optimis dan memandang ke depan pada waktu itu. Kalau masih ada, kira-kira berapa ya gengs harga jam tangan elektrik pertama ini?

Pesawat NASA Mendarat di Planet Mars

Foto pesawat misi MER NASA / Shutterstock

Misi penelitian NASA bernama “Mars Exploration Rover Spirit” berhasil mendarat di planet merah pada 3 Januari 2004. Para peneliti yang tergabung di dalam misi ini akan meneliti bentuk geografi planet Mars.

Sebuah penemuan mengejutkan diberikan oleh para peneliti, mereka mengatakan bahwa air pernah mengalir di planet Mars. Misi yang dilakukan para peneliti NASA ini juga mengusung ide jika planet Mars dan potensinya mampu menampung kehidupan.

Perusahaan Apple Didirikan

Foto Steven Jobs dan Stephen Wozniak / britannica.com

Perusahaan Apple yang menjadi salah satu tonggak perusahaan elektronik dunia didirikan pada 3 Januari 1977 oleh Steve Jobs dan Steve Wozniak. Pada awalnya Apple merupakan komputer untuk diperjualbelikan, namun ini belum sempurna.

Waktu berjalan dan akhirnya pada dekade 1990-an Apple mengalami persaingan sengit yang membuat Steve Jobs sempat mengundurkan diri. Tak lama berselang, Steve Jobs kembali ke perusahaan yang sudah dibuatnya bersama dengan sahabatnya itu.

Dari sinilah, Steve Jobs mengembangkan produk pertamanya bernama iMac yang dikenal sampai sekarang. Seiring berjalannya waktu, Steve Jobs melebarkan sayapnya dengan membuat iPad, iPhone, airpods, MacBook, dan lain sebagainya.

Kini, perusahaan yang memiliki logo buah apel itu menjadi salah satu perusahaan elektronik terbesar di dunia.

Hari Kelahiran Jisoo Blackpink

Foto Jisoo Blackpink / @sooyaaa_

Jisoo atau Kim Jisoo lahir pada 3 Januari 1995 di Gunpo, Korea Selatan. Ia menjadi salah satu trainee di YG Entertainment pada Agustus 2011 dan berlatih selama lima tahun di sana. Pada Agustus 2016, Jisoo pun debut menjadi anggota Blackpink.

Baca Juga: “Today in History: Hari Introvert Sedunia Dirayakan Hari Ini

Sejak saat itu, karier Jisoo terus menanjak hingga mendapatkan peringkat 10 idola paling populer di Korea Selatan pada 2018 silam. Pada 2019, Jisoo masuk menjadi peringkat 10 idola K-pop yang paling banyak diikuti di Instagram dengan 12,8 juta pengikut.

Tak hanya itu, Jisoo juga mengembangkan dirinya dengan bermain di beberapa serial drama Korea, termasuk dalam serial drama Snowdrop bersama Jung Hae-in. Selamat ulang tahun Jisoo, sampai bertemu di Jakarta!

Rio
WRITTEN BY

Rio

Menulis seakan sudah menjadi kebiasaan untuk saya sejak kuliah. Skill ini terus berkembang sampai saat ini. Dimulai dari Liputan6.com sampai sekarang pekerjaan yang saya geluti seputar menulis artikel. Dan saat ini, Oppal Media adalah tempat saya untuk kembali belajar dan membuktikan yang terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *