Today in History: Hari Sabuh Mas, Sampai Hari Seniman Internasional

Sabuh Mas dirayakan umat Hindu untuk memuja Bhatara Mahadewa sebagai tanda syukur.

218
0
Today in History

25 Oktober menjadi salah satu hari peringatan berbagai peristiwa di dunia setiap tahunnya. Salah satunya adalah perayaan hari Sabuh Mas untuk memuja Bhatara Mahadewa sebagai tanda syukur serta untuk memohon kemakmuran dan kemajuan.

Selain itu, ada juga Hari Seniman Internasional yang dirayakan tepat pada hari ini. Hari ini merupakan salah satu bentuk penghargaan atas karya dan kontribusi para seniman. Lantas, apalagi peristiwa besar yang terjadi pada tanggal 25 Oktober? Selengkapnya dalam “Today in History”.

Hari Sabuh Mas

Source: Shutterstock

Sabuh Mas adalah peringatan hari yang disucikan untuk memuja Bhatara Mahadewa sebagai tanda syukur serta untuk memohon kemakmuran dan kemajuan. Di hari ini, umat Hindu akan melakukan upacara keagamaan terhadap harta benda kekayaan mereka.

Dalam upacara ini, sarana upacara yang digunakan adalah suci, daksina, peras penyeneng, sesayut yang disebut amerta sari, canang lenga wangi dan reresik, tadah pawitra, yang dihaturkan di piyasan atau sanggah.

Hari Pasta Sedunia

Source: Shutterstock

Hari Pasta Sedunia selalu diperingati setiap tanggal 25 Oktober setiap tahunnya. Hari ini sudah dirayakan dari tahun 1998. Namun, ide pembuatan hari ini sesungguhnya sudah ada sejak tahun 1995, saat 40 produsen pasta dari seluruh dunia berkumpul untuk mengadakan Kongres Pasta Dunia pertama di Roma, Italia.

Tujuan dirayakannya hari ini adalah untuk mengenalkan bahwa pasta merupakan makanan global yang dikonsumsi banyak orang.

Hari Seniman Internasional

Source: Shutterstock

Hari Seniman Internasional selalu dirayakan setiap tanggal 25 Oktober. Hari ini dirayakan sebagai bentuk penghargaan atas karya dan kontribusi para seniman dalam budaya yang menginspirasi. Adanya hari ini juga diharapkan bisa mendorong kreativitas masyarakat yang lebih luas.

Rio
WRITTEN BY

Rio

Menulis seakan sudah menjadi kebiasaan untuk saya sejak kuliah. Skill ini terus berkembang sampai saat ini. Dimulai dari Liputan6.com sampai sekarang pekerjaan yang saya geluti seputar menulis artikel. Dan saat ini, Oppal Media adalah tempat saya untuk kembali belajar dan membuktikan yang terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *