Today in History: Hari Ultah Nicky Minaj Sampai Sunghoon ENHYPEN

Tanggal 8 Desember menjadi hari yang menggembirakan bagi beberapa selebriti.

411
0
Today in History

Tanggal 8 Desember menjadi salah satu hari penting bagi beberapa orang di dunia. Pasalnya mereka merayakan hari kelahirannya yang spesial. Selain itu, pada hari ini juga ada Hari Raya Maria Dikandung Tanpa Noda.

Hari ini dianggap menjadi salah satu hari penting bagi seluruh umat Katolik di seluruh dunia. Lantas, ada peringatan dan peristiwa apa lagi pada tanggal 8 Desember ini? Selengkapnya dalam “Today in History”.

Hari Purnama  

Hari Raya Umat Hindu / Shutterstock

Hari Purnama merupakan salah satu hari yang bersejarah bagi umat Hindu di seluruh dunia. Purnama yang jatuh setiap malam bulan penuh atau Sukla Paksa merupakan hari suci untuk memohon berkah dan karunia dari Hyang Widhi.

Pada hari ini, seluruh umat Hindu dianjurkan untuk menyucikan diri secara lahir dan batin dengan upacara persembahyangan dan menghaturkan yadnya ke hadapan Hyang Widhi. Kondisi yang bersih dalam jiwa ini sangat penting untuk memunculkan pikiran, perkataan, dan perbuatan yang bersih pula.

Kebersihan dinilai sangat penting untuk mewujudkan kebahagiaan, terutama dalam hubungan dengan pemujaan kepada Hyang Widhi.

Hari Raya Maria Dikandung Tanpa Noda

Ilustrasi foto Bunda Maria / Shutterstock

Hari Raya Maria Dikandung Tanpa Noda merupakan salah satu hari penting bagi umat Katolik di seluruh dunia. Hari ini merupakan salah satu perayaan Maria paling penting dalam kalender liturgi Gereja Katolik.

Hari Maria Dikandung Tanpa Noda ini adalah hari suci umat Katolik untuk merayakan dikandungnya Maria tanpa dosa.

Hari ini dirayakan berdasarkan dogma yang dikeluarkan oleh Paus Pius IX pada 8 Desember 1854. Disebutkan bahwa Maria sejak dikandung ibunya, Santa Anna, tidak bernoda oleh dosa karena dia telah dipersiapkan untuk menyambut Yesus Kristus.

Hari Ulang Tahun Nicki Minaj

Foto Nicki Minaj saat mendapatkan penghargaan / Shutterstock

Nicki Minaj merupakan seorang rapper terkenal dunia yang lahir di Trinidad dan Tobago pada 8 Desember 1984. Nicki baru pindah ke Queens, New York City, Amerika Serikat, pada saat dirinya menginjak usia 5 tahun.

Nicki Minaj sudah mencintai dunia musik ketika memasuki jenjang sekolah menengah pertama. Pada saat itu, ia mengambil spesialisasi musik dan seni. Karier Nicki terus menanjak naik, dan pada tahun 2010, lagu-lagu terbaik dari Nicki Minaj masuk ke dalam jajaran lagu top, menjadikannya sebagai artis perempuan pertama yang memiliki tujuh lagu yang masuk ke dalam Billboard Hot 100 secara bersamaan.

Lebih mengejutkan adalah pada tahun 2012 silam, Nicki Minaj berhasil mengalahkan Katy Perry dan Rihanna di ajang MTV Video Music Awards lewat lagu “Starships”. Happy birthday, Nicki!

Hari Kelahiran Sunghoon ENHYPEN

Foto Sunghoon ENHYPEN / @enhypen

Sunghoon adalah salah satu personel dari boyband terkenal ENHYPEN asal Korea Selatan. Sunghoon lahir pada 8 Desember 2002 di Namyangjum Gyeonggi, Korea Selatan. Selain menjadi penyanyi, Sunghoon juga pernah meraih medali perak kejuaraan nasional untuk berbagai kompetisi tingkat dunia.

Baca Juga: “Today in History: Timor Timur Bergabung dengan Indonesia Sampai Kelahiran Hangyul BAE173

Sebelum menjadi idol K-Pop, Sunghoon pernah menjadi seorang atlet skater junior dan memenangi Men’s Junior Division pada Asian Open Figure Skating Trophy 2016. Kini, Sunghoon menjadi salah satu member ENHYPEN dengan visualnya yang memukau dan lesung pipi yang menawan.

Rio
WRITTEN BY

Rio

Menulis seakan sudah menjadi kebiasaan untuk saya sejak kuliah. Skill ini terus berkembang sampai saat ini. Dimulai dari Liputan6.com sampai sekarang pekerjaan yang saya geluti seputar menulis artikel. Dan saat ini, Oppal Media adalah tempat saya untuk kembali belajar dan membuktikan yang terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *