Padi Reborn hingga OneRepublic Sihir Audiens Woke Up Fest 2023!

List performer lainnya gak abis-abis menghibur penonton.

187
0
Woke Up Fest 2023

Woke Up Fest 2023 (WUF 2023) sukses menyelenggarakan festival spektakuler dalam satu hari yang menyuguhkan panggung fantastic, Sabtu, 25 Februari Jakarta, di Istora Senayan Jakarta.

Selain menyajikan live music performance, WUF 2023 juga menghadirkan beragam aktivitas yang fun, seru, dan juga menarik. Di antaranya adalah bermain bola basket, king hammer, punch punch, dan tap the red light.

Di lokasi venue juga ada area kuliner untuk para pengunjung mengisi perut dan melepas dahaga sebelum atau sesudah nonton musisi favoritnya. Dengan begitu, nonton konser pun jadi lebih semangat dan happy!

Anyway, line up Woke Up Fest 2023 diisi oleh OneRepublic, Dean Lewis, Tinashe, Man With A Mission, Jessia, Padi Reborn, HIVI!, Kunto Aji, dan Marion Jola. Mereka masing-masing tampil di dua stage berbeda, yakni indoor stage dan outdoor stage.

Kunto Aji menjadi penampil pertama sekaligus pembuka Woke Up Fest 2023 di outdoor stage. Ia tampil dengan membawakan lagu-lagu andalannya untuk menghibur para penonton yang datang di tengah cuaca yang sedikit gloomy.

Beralih ke outdoor stage, Marion Jola sukses menghibur para penonton di tengah guyuran rintik hujan dengan menyanyikan beberapa lagu andalannya, “Overthinking”, “Rayu”, dan juga single terbarunya “Bukan Manusia”.

Penyanyi jebolan Indonesian Idol ini juga membawakan lagu-lagu hits dari musisi Tanah Air seperti “Kangen” dari Dewa 19 dan “Ular Berbisa” dari grup musik Hello.

Sementara, di indoor stage, ada HIVI! yang berhasil membawa para penonton ke dalam suasana-suasana romantis dengan lagu-lagu andalannya, salah satunya “Siapkah Kau ‘Tuk Jatuh Cinta Lagi”.

Woke Up Fest 2023
Penampilan HIVI! di Woke Up Fest 2023

Masih di indoor stage, kini line up internasional mulai tampil untuk memeriahkan Woke Up Fest 2023. Sebuah band rock asal Jepang, Man With A Mission yang keluar dengan topeng serigala khasnya berhasil membakar semangat para penonton yang hadir.

Woke Up Fest 2023
Aksi panggung band rock asal Jepang di WUF 2023, Man With A Mission

Man With A Mission yang beranggotakan Tokyo Kanaka (vokal), Jean-Klen Johnny (gitar/rap), Kamikaze Boy (bass), DJ Santa Monica (DJ/sampling), dan Spear Rib (drum) langsung memanaskan Istora lewat lagu-lagu bertempo cepat dan penuh tenaga, salah satunya “Fly Again”. Mereka juga membawakan lagu hits dari band grunge legendaris, Nirvana, “Smells Like Teen Spirit”.

Penyanyi pop asal Canada, Jessia, pun juga tampil penuh enerjik dan nggak sedikit selalu menyapa para penonton di sela-sela penampilannya. Beberapa hits Jessia seperti “One of the Guys”, “Next Time”, “I’m not Pretty”, dan “Nobody Hates You”, berhasil memukau para penikmat musik yang hadir di WFU 2023.

Woke Up Fest 2023
Jessia tampil penuh enerjik di Woke Up Fest 2023

Tepat setelah Jessia tampil, giliran band pop rock kawakan Tanah Air, Padi Reborn bersiap naik ke stage. Grup musik yang terdiri dari Fadly (vokal), Piyu (gitar), Ari (gitar), Rindra (bass), dan Yoyo (drum) pun membawa para penonton bernostalgia dengan lagu-lagu andalan mereka.

Band asal Surabaya yang terbentuk pada tahun 1997 ini membawakan hitshits terbaik mereka, seperti “Sang Penghibur”, “Menanti Sebuah Jawaban”, “Sobat”, “Tempat Terakhir”, “Harmoni”, “Semua Tak Sama”, “Sesuatu Yang Indah”, “Ternyata Cinta”, dan “Begitu Indah”.

Woke Up Fest 2023
Padi Reborn saat tampil di outdoor stage, Woke Up Fest 2023

Selain itu, Tinashe dan Dean Lewis pun juga menghibur para pengunjung masing-masing di outdoor stage dan indoor stage.

Yup, yang ditunggu-tunggu pun akhirnya muncul! OneRepublic sukses memanjakan penonton melalui lagu-lagu hits mereka saat tampil di Woke Up Fest 2023 di Istora Senayan, Sabtu (25/2) malam.

Band pop rock asal Colorado, Amerika Serikat, ini mengawali aksi mereka lewat lagu “Secrets” yang dilanjutkan dengan “Good Life”. Suasana indoor stage Istora Senayan pun seketika langsung pecah!

Woke Up Fest 2023
OneRepublic sukses bikin pecah crowd Woke Up Fest 2023

Nggak berhenti sampai di situ, OneRepublic lanjut membakar crowd dengan membawakan “I Ain’t Worried”, yang juga sukses bikin koor massal paling pecah sepanjang konser. Menjelang encore, mereka “menyikat” audiens dengan “Apologize” dan “I Lived”.

Itulah rangkaian keseruan Woke Up Fest 2023 dengan menampilkan line up yang fantastis. Kira-kira, Woke Up Fest bakal bawa siapa lagi di tahun depan, ya? Start wishlists now, gengs!

TIRA
WRITTEN BY

TIRA

Fashion and sport enthusiast!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *