Terungkap! Sosok Oppa Santuy yang Terkepung Banjir di Korea

218
0

Pada Senin (8/8) Seoul, Korea Selatan terserang banjir bandang setelah hujan lebat yang memecahkan rekor yang mengguyur sepanjang hari dengan volume deras. Stasiun kereta bawah tanah terendam.  Alhasil, semua aktivitas di Seoul langsung lumpuh total.

Hujan kali ini adalah hujan terbesar di Korea Selatan dalam 80 tahun terakhir.

“Sedikitnya tujuh orang tewas di wilayah metropolitan Seoul, sementara tujuh lainnya hilang. Akibatnya, hujan lebat pada pukul 07.30 pagi ini,” kata seorang pejabat Kementerian Dalam Negeri Seoul kepada AFP.

Kondisi Seoul yang cukup memprihatinkan tentunya mengundang ragam reaksi dari warga setempat. Media sosial pun ramai dengan para netizen yang membagikan informasi dan kondisi terkini, mulai dari mobil yang tenggelam, pohon rubuh, toko hancur, dan sebagainya.

Namun, ada satu foto unggahan netizen mendadak viral dan menjadi topik popular, terutama di linimasa Twitter. Foto tersebut memperlihatkan seorang pria Korea seperti duduk santai di atas mobil meskipun sekelilingnya sudah terkepung banjir.

Mobil yang diduduki oleh pria itu sudah terendam air. Uniknya, tak ada mobil lain yang terlihat di sekitar pria tersebut.

Potret pria yang duduk santai dan memainkan ponsel pintarnya itu diabadaikan warga lokal dari berbagai sudut pandang. Berbagai respons menggelitik tawa dan rasa heran ramai hilir mudik mengomentari foto tersebut. 

Satu akun Twitter menjelaskan bahwa pria tampan yang duduk di atas mobil terjebak banjir di kawasan Gangnam.

“Pria ganteng Gangnam,” tulis akun @DDxvNXZ.

Bahkan ada netizen yang niat banget mengedit foto pria tersebut dengan menjadikannya poster film.

Park Sang Ryul saat terjebak di tengah banjir Korea

Terus bergulir viral, netizen jadi penasaran dengan sosok si pria santuy. Usut punya usut, pria itu adalah seorang reporter Kantor Berita Yonhap bernama Park Sang Ryul.

Sang Ryul ternyata sempat panik saat mengetahui mobilnya terendam air dan takut akan keselamatan dirinya.  Seorang teman Sang Ryul bahkan membagikan percakapan singkatnya dengan sang reporter.

“Jadi siapa yang akan datang menyelamatkanku?”, tulis Sang Ryul.

Para netizen pun langsung menaruh simpati pada Sang Ryul, kebanyakan memuji dedikasinya sebagai seorang wartawan yang bertahan berada di lokasi bencana, meskipun keselamatan dirinya terbilang mengkhawatirkan.

Kabarnya, Sang Ryul masih terus bekerja melaporkan situasi banjir hingga Selasa (9/8) pagi hari.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *