3 Atlet Indonesia Dikirim ke Australia Ikuti Basketball Without Borders

246
0

PP Perbasi (Persatuan Bola Basket Indonesia) mengirim tiga atlet untuk menimba ilmu melalui program Basketball Without Borders di Canberra, Australia. Ketiga pebasket tersebut adalah Angelica Jenifer Candra, Deewell Windy Gosal, dan Vanissa Renata Siregar. Mereka menyusul Derrick Michael yang juga sempat mendapat beasiswa NBA Academy di Australia.

Program Basketball Without Borders edisi ke-12 ini akan berlangsung pada 7-10 Agustus 2022. Di samping itu, pemanggilan ketiga talenta bola basket muda ini sangat membanggakan, seperti yang dikatakan oleh Wakil Ketua PP Perbasi Bidang Pembinaan dan Prestasi George Fernando Dendeng. Perbasi pun bisa mempertahankan tradisi dalam mengirim atlet pada program NBA (National Basketball Association) maupun FIBA (International Basketball Federation).

Sebelumnya, pada tahun 2019, Indonesia juga mengirim 3 pebasket dalam program yang sama. Mereka adalah Hendrick Xavi Yonga dan dua pebasket putri, Ryan Ayu Ardhany dan Jaselyn Angelique Aritonang. Sementara, pada 2018, ada juga satu orang yang ikut program serupa, yaitu Sebastian Darryl.

Dengan pemanggilan untuk program Basketball Without Borders ini diharapkan dapat berguna ke depannya untuk Indonesia. Sebab, melalui program ini, para atlet bisa belajar dari peserta negara lain, yang tentunya diikuti oleh atlet-atlet bertalenta yang berasal dari Asia, Oceania, dan pulau-pulau di pasifik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *