Today in History: Hari Perdamaian Internasional Hingga Kelahiran Gita Wirjawan

Banyak hari penting terjadi di tanggal 21 September, mulai dari Hari Perdamaian Sedunia sampai Hari Alzheimer. Selengkapnya di Today in History.

191
0
Today in History

Pada tanggal 21 September, banyak kejadian atau peristiwa sejarah yang terjadi di belahan dunia. Selain itu, ada juga beberapa peringatan hari besar yang terjadi pada 21 September. Salah satunya adalah hari Perdamaian Internasional. Ditetapkannya hari ini adalah untuk mempromosikan dan memelihara perdamaian di seluruh dunia. Lantas, apa lagi yang terjadi pada tanggal 21 September? Selengkapnya dalam “Today in History”.

  • Hari Lahir Gita Wirjawan

Gita Wirjawan merupakan pria kelahiran Jakarta, 21 September 1965 yang akrab disapa Giita. Beliau sempat diberikan wewenang sebagai Kepala BKPM atau Badan Koordinasi Penanaman Modal. Dan pada 2011, Bapak Gita Wirjawan didapuk sebagai Menteri Perdagangan di Kabinet Indonesia Bersatu jilih II.

Prestasi beliau saat menjabat sebagai Mendag juga patut diacungi jempol. Pasalnya, Bapak Gita Wirjawan dapat menjaga hubungan baik dagang antara Indonesia dengan negara-negara yang menjadi mitra dagang. Sehingga, ekspor Indonesia telah menjadi bagian dari pertumbuhan ekonomi.

  • Hari Perdamaian Internasional

Hari Perdamaian Internasional atau Hari Perdamaian Dunia diperingati di setiap tanggal 21 September. Hari ini ditetapkan oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) untuk promosi dan memelihara perdamaian di seluruh dunia.

Selain itu, Hari Perdamaian Internasional juga ditujukan untuk memperkuat cita-cita perdamaian, baik di dalam suatu negara maupun antar negara. Hari ini disahkan oleh PBB pada tahun 2001 dan sejak saat itu setiap tanggal 21 selalu diperingati sebagai Hari Perdamaian Internasional atau International Peace Day.

  • Buda Kliwon Ugu

Buda Kliwon Ugu merupakan hari raya pertemuan antara Saptawara Budha atau Rabu dengan Pancawara yakni Kliwon serta jatuh pada wuku Ugu. Buda Kliwon Ugu merupakan hari saat pesucian Sang Hyang Ayu.

Pada hari ini, umat Hindu yang ada di Bali akan melaksanakan pemujaan untuk keselamatan di Tri Mandala. Tujuannya adalah untuk keselamatan diri sendiri, sanak keluarga, dan negara.

  • Hari Alzheimer Sedunia

Tanggal 21 September setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Alzheimer Sedunia untuk meningkatkan kesadaran akan penyakit Alzheimer. Hari ini menjadi kesempatan untuk menyebarkan informasi mengenai Alzheimer dan memerangi efek dari penyakit ini.

Dengan adanya peringatan ini, diharapkan dapat mengubah kesenjangan informasi dan stigmatisasi tentang demensia sebagai penyakit alami yang merupakan bagian dari proses penuaan. Alzheimer adalah bentuk demensia yang memengaruhi memori dan mengganggu fungsi sehari-hari. Penyakit ini menjadi penyebab umum dari kasus demensia.

Alois Alzheimer adalah orang pertama yang berasal dari Jerman yang mengidentifikasi penyakit ini. Pada saat itu, penyakit ini menyerang seorang wanita Jerman pada tahun 1901. Kemudian, penyakit ini dinamai sesuai dengan nama penemunya.

  • Hari Syukur Sedunia

Hari Syukur Sedunia diperingati pada tanggal 21 September setiap tahunnya. Hari ini menjadi pengingat akan pentingnya mengungkapkan rasa terima kasih dan saling menghargai. Hari Syukur Sedunia ini diinisiasi oleh pemimpin spiritual dan guru meditasi bernama Sri Chinmoy pada tahun 1965.

Chinmoy menyuarakan tentang hari rasa syukur global saat makan malam di ruang meditasi PBB. Dan mereka yang hadir kemudian setuju dan berjanji untuk mengadakan acara tersebut di negara asal masing-masing.

Tahun berikutnya, tepat di tahun 1966 banyak negara yang merayakan Hari Syukur Sedunia tahun pertama pada tanggal 21 September. Sejak saat itu, Hari Syukur Sedunia dirayakan setiap tahun.

Rio
WRITTEN BY

Rio

Menulis seakan sudah menjadi kebiasaan untuk saya sejak kuliah. Skill ini terus berkembang sampai saat ini. Dimulai dari Liputan6.com sampai sekarang pekerjaan yang saya geluti seputar menulis artikel. Dan saat ini, Oppal Media adalah tempat saya untuk kembali belajar dan membuktikan yang terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *