Yang Patut Ditunggu dari Taman Ismail Marzuki yang Baru

279
0

Pusat kesenian dan kebudayaan Taman Ismail Marzuki bersiap untuk menampilkan wajah barunya yang jauh lebih segar dan modern kepada khalayak. Akan seperti apa?

Berlokasi di Jalan Cikini Raya 73, Jakarta Pusat, Taman Ismail Marzuki (TIM) diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin pada 10 November 1968. Tempat yang dibangun di atas lahan sekitar 7,2 hektar ini sebelumnya merupakan ruang rekreasi umum Taman Raden Saleh atau dikenal juga dengan Kebun Binatang Jakarta, sebelum akhirnya dipindahkan ke Ragunan. 

TIM dilengkapi dengan gedung pertunjukan, teater, galeri, gedung arsip, perpustakaan, dan plaza. Selain itu, di area TIM juga berdiri Institut Kesenian Jakarta dan Planetarium dan Observatorium Jakarta. Beragam acara seni dan budaya telah dihelat di TIM, mulai dari teater, musik, tari, pembacaan puisi, wayang, pameran seni, hingga pertunjukan film. 

Sejak tahun 2019, Pemprov DKI Jakarta memulai proyek revitalisasi TIM dengan menugaskan badan usahanya, PT Jakarta Propertindo (Jakpro). Peletakan batu pertama proyek yang menghabiskan biaya Rp1,8 triliun ini diadakan pada 3 Juli 2019. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan, revitalisasi ini merupakan rencana untuk membuat TIM menjadi salah satu pusat kebudayaan, bukan hanya di Indonesia, tetapi juga di Asia dan dunia. 

Proses revitalisasi TIM terbagi menjadi 3 tahap. Tahap I menyasar pada Gedung Parkir Taman, Masjid Amir Hamzah, Gedung Panjang, perpustakaan dan wisma seni. Tahap II adalah untuk membenahi Planetarium, pusat latihan seni, Graha Bhakti Budaya, Teater Halaman, dan Galeri Annex. Kemudian tahap III berfokus pada interior. 

Arsitek kenamaan Andra Matin dipercaya untuk merancang wajah baru TIM menjadi lebih elok dan modern dengan konsep mixed-use building. Salah satu inspirasi Andra dalam meramu estetika desainnya adalah tangga nada lagu Rayuan Pulau Kelapa karya Ismail Marzuki yang dituangkan ke dalam fasad Gedung Panjang. 

Menurut data dari Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, per tanggal 11 Juni 2021, tahap I sudah rampung 86,8%. Sementara tahap II mencapai 10,16%. Masjid Amir Hamzah sendiri telah selesai pembangunannya dan sudah dibuka untuk umum. 

Bagi kamu yang ingin berkunjung ke TIM untuk melihat-lihat progres revitalisasinya, ada jadwal khusus setiap hari Kamis pukul 15:00-17:00 WIB. Di bulan Juni ini, kamu juga bisa ambil bagian dalam semarak Bulan Seni Rupa TIM. Untuk info lebih lanjut, silakan cek dan follow akun Instagram resminya: @wajahbaru_tim.

Sumber Foto: instagram.com/bagasfeka

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *