3 Penyakit yang Sering Menghantui Saat Musim Hujan, Ini Cara Pencegahannya

Tak hanya payung yang mesti kamu persiapkan saat musim hujan, namun stamina dan daya tahan tubuh juga harus jadi prioritas supaya tidak terjangkit penyakit.

222
0
Obat, Penyakit, Musim Hujan

Tak hanya payung yang mesti kamu persiapkan saat musim hujan, namun stamina dan daya tahan tubuh juga harus menjadi prioritas. Yup, selain mempersiapkan peralatan dan perangkat untuk menghadapi hujan, tubuh kamu juga perlu perlindungan ekstra. Sebab, banyak penyakit yang bisa menjangkit di tengah musim pancaroba ini.

Apa saja penyakit yang hadir saat curah hujan sedang tinggi dan bagaimana pencegahannya? Yuk, baca sampai habis.

  • Leptospirosis

Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Lepstospira interrogans yang tersebar melalui urine atau darah hewan yang terinfeksi bakteri tersebut. Salah satu hewan yang mudah menjadi pembawa leptospirosis adalah anjing, tikus, babi, dan kelompok hewan ternak seperti sapi.

Seseorang dapat terinfeksi bakteri jika mata, mulut, hidung, ataupun luka terbuka pada kulit bersinggungan dengan urine atau darah dari binatang yang membawa bakteri, air yang terkontaminasi oleh bakteri, atau bahkan tanah yang terkontaminasi oleh urine hewan pembawa bakteri leptospira. Kebanyakan pasien dengan penyakit ini berasal dari daerah-daerah rawan banjir.

Cara pencegahan:

Kenakan pakaian pelindung, seperti sarung tangan dan sepatu bot apabila terjadi banjir di rumah atau beraktivitas di area rawan banjir, dan jangan lupa untuk rajin mencuci tangan dan kaki setelah beraktivitas di luar ruangan.

Kamu juga sebaiknya menghindari kontak langsung dengan air atau genangan banjir. Selain itu, pastikan air yang kamu gunakan di rumah untuk membersihkan tubuh dan minum berasal dari sumber yang terjamin kebersihannya.

  • Diare

Melansir National Health Portal, penyakit diare musiman umum terjadi saat memasuki akhir musim panas dan awal musim hujan. Pemicu seseorang terjangkit diare pada musim hujan disebabkan oleh Rotavirus yang tersebar pada sanitasi yang tidak higienis. Jadi, kala sanitasi tercemar oleh Rotavirus, seseorang yang memakainya akan berisiko tinggi mengalami diare. Oleh karena itu, kita harus tetap waspada menjaga kebersihan air.

Cara Pencegahan:

Konsumsilah makanan yang sudah matang dan pastikan kamu memakannya saat masih dalam suhu hangat. Sebaiknya, tahan diri untuk mengonsumsi sayuran mentah, dan cuci dulu buah sebelum dikonsumsi. Hindari juga mengonsumsi daging mentah atau setengah matang.

Pastikan air yang kamu minum berasal dari sumber yang bersih dan konsumsi saat benar-benar sudah matang.

  • Flu

Penularan influenza menjadi lebih cepat di musim hujan karena adanya peningkatan kelembapan udara. Selain itu, daya tubuh kita juga cenderung mudah goyah sehingga gampang terpapar virus.

Sejumlah riset juga menyimpulkan bahwa penyebaran virus influenza lebih cepat kala suhu lingkungan menurun atau menjadi lebih dingin dibanding suhu normal.

Cara pencegahan:

Jaga suhu tubuh kamu tetap hangat dengan mengonsumsi makanan-makanan bergizi. Kenakanlah pakaian yang lebih tebal dan tertutup. Olahraga teratur agar daya tahan tubuh tetap prima.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *