Daftar Lengkap 16 Klub yang Lolos ke Fase Knockout Liga Champions 2022/2023

AC Milan dan RB Lepizig melengkapi daftar tim yang lolos ke 16 besar Liga Champions musim ini.

245
0
Liga Champions

Fase grup Liga Champions 2022/2023 telah selesai, 16 tim berhasil memastikan diri lolos ke fase 16 besar. AC Milan dan RB Lepizig pun melengkapi daftar tim yang lolos ke 16 besar Liga Champions musim ini.

Laga terakhir fase grup Liga Champions digelar Rabu, 2 November 2022, malam WIB hingga Kamis,3 November 2022 dini hari WIB. RB Leipzig yang berada di Grup F berhasil meraih tiket 16 besar setelah menang telak atas Shakhtar Donetsk dengan skor 4-0.

Kemenangan tersebut akhirnya membuat RB Leipzig masuk sebagai runner up Grup F. Klub dengan julukan Die Rotten Bullen itu menemani sang juara grup, Real Madrid, yang sudah lolos lebih dulu ke babak 16 besar Liga Champions 2022/2023.

Bertandang ke markas Shakhtar Donetsk, RB Leipzig berhasil melesatkan empat gol yang dicetak oleh Christopher Nkunku (10), Andre Silva (50), Dominik Szoboszlai (62), dan satu gol bunuh diri Valeriy Bondar (68).

Sementara itu, AC Milan juga lolos ke 16 besar Liga Champions 2022/2023 sebagai runner up usai menundukkan Red Bull Salzburg. Bermain di San Siro, Rossoneri yang menjadi tuan rumah menang dengan skor 4-0 atas RB Salzburg.

Empat gol Milan sukses dicetak oleh Olivier Giroud pada menit ke-14 dan ke-57, Rade Krunic di menit ke-46, dan Junior Messias di menit akhir 90+1’. AC Milan menempati peringkat kedua klasemen akhir grup E dengan mengantongi 10 poin, berjarak 3 angka dari Chelsea.

Berikut adalah hasil akhir fase grup Liga Champions 2022/2023:

Daftar 16 tim yang lolos babak ke 16 besar Liga Champions 2022/2023

Klub mana yang jadi jagoan kamu di Liga Champions musim ini, gengs?

TIRA
WRITTEN BY

TIRA

Fashion and sport enthusiast!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *