Today in History: Fajar/Rian Peringkat 1 Dunia sampai Pesawat Keliling Dunia

Fajar/Rian, pesawat keliling dunia hingga kelahiran aktor korea dapat disimak untuk today in history.

174
0
Today in History

Berbagai peristiwa sejarah terjadi pada tanggal 23 Desember setiap tahunnya, baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Selain itu, ada juga kelahiran beberapa tokoh yang karyanya sudah mendunia.

Dari dalam negeri sendiri, hari ini pasangan ganda putra Indonesia Fajar/Rian memecahkan rekor dunia dengan menempati posisi pertama rangking BWF. Lantas, ada peristiwa apa lagi yang terjadi pada hari ini? Selengkapnya dalam “Today in History”.

Fajar/Rian Duduk di Peringkat 1 Dunia Rangking BWF

Foto Fajar/Rian ketika sedang bertanding / Shutterstock

Pebulu tangkis ganda putra asal Indonesia, Fajar/Rian mencetak sejarah dengan menjadi pasangan ganda putra nomor 1 dunia versi BWF. Gelar ini mereka dapatkan usai menggeser posisi ganda putra Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Gelar yang didapatkan oleh pasangan Indonesia ini juga tak terlepas dari performa mereka di paruh kedua musim 2022. Sepanjang musim ini, FajRi berhasil delapan kali naik podium, dengan empat kali sebagai juara pertama dan sisanya berakhir sebagai runner-up.

Pesawat Voyager Terbang Nonstop Keliling Dunia Tanpa Mengisi Bahan Bakar

Penampakan pesawat Voyager pertama kali / tribunnewswiki.com

Sebuah pesawat eksperimental bernama Voyager, berhasil melakukan penerbangan nonstop pertama kelililing dunia hanya dengan satu muatan bahan bakar pada 23 Desember 1986. Pesawat ini dipiloti oleh Dick Rutan dan Jeana Yeager Amerika.

Pesawat Voyager sebagian besar terbuat dari plastik dan kertas kaku, serta membawa bahan bakar lebih dari tiga kali beratnya ketika lepas landas. Pada saat kembali ke pangkalan udara, Voyage hanya menyisakan kurang lebih lima galon bahan bakar operasional.

Hari Kelahiran Yang Se-jong

Foto Yang Se-jong / asianwiki

Yang Se-jong adalah seorang aktor asal Korea Selatan yang dikenal lewat drama popular “Temperatur of Love” pada tahun 2017. Berkat akting yang sangat baik di film tersebut, Yang Se-jong akhirnya mendapatkan beberapa pengahargaan di tahun 2016, 2017, 2018, dan 2019.

Baca Juga: “Today in History: Hari Ibu Sampai Instalasi Pohon Natal Lampu Pertama Kali

Se-jong lahir di Anyang, Gyeonggi, Korea Selatan, pada 23 Desember 1992. Pada awal karirnya, Yang Se-jong adalah seorang model di tahun 2011. Namun, ia mengalihkan profesinya dan menjalani debut sebagai aktor Korea Selatan pada 2016 dengan menjadi pemeran pendukung drama “Romantic Doctor”.

Rio
WRITTEN BY

Rio

Menulis seakan sudah menjadi kebiasaan untuk saya sejak kuliah. Skill ini terus berkembang sampai saat ini. Dimulai dari Liputan6.com sampai sekarang pekerjaan yang saya geluti seputar menulis artikel. Dan saat ini, Oppal Media adalah tempat saya untuk kembali belajar dan membuktikan yang terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *